Selamat Datang di Situs Web Kementerian Luar Negeri Jerman
Pencegahan dan penanganan pelecehan seksual
Kementerian Luar Negeri Jerman menjunjung tinggi nilai-nilai keragaman di 220 perwakilan luar negeri dan para pekerja yang berasal lebih dari 150 negara. Kami menghargai dan mendukung diversifikasi dari tenaga kerja kami. Segala perilaku yang tidak sopan, diskriminasi dan pelecehan seksual dengan pekerja kami atau antar pekerja akan ditindak, termasuk melalui jalur hukum.
Hal tersebut termasuk untuk menghindari terjadinya eksploitasi seksual, penyalahgunaan seksual, pelecehan seksual dengan pekerja atau di dalam proyek dari Kementerian Luar Negeri Jerman dan untuk cara menghadapi tuntutan hukum dari hal tersebut.
Apabila Anda mengalami eksploitasi seksual, penyalahgunaan seksual, pelecehan seksual atau merupakan korban dari hal tersebut dan terkait dengan pekerja atau salah satu program kerja dari Kementerian Luar Negeri Jerman, laporkan hal tersebut ke formulir kontak tempat pengaduan dari perwakilan luar negeri yang berwenang di kota tempat tinggal Anda.
Tempat pengaduan mempunyai kewajiban untuk memproses semua laporan pengaduan dan memberitahukan individu yang terdampak mengenai hasil dari pemeriksaan tersebut.
Tempat pengaduan pelecehan seksual Kedutaan Besar Jerman di Jakarta